Address
Gg. Carik No.8a, Padangsambian, Denpasar Barat, Denpasar, Bali 80118

Pasang Alumunium Foil di Jendela Bikin Rumah Adem, Begini Caranya


Tinggal di negara tropis sudah menjadi hal lumrah rumah terasa panas, tetapi saat cuaca ekstrem, kondisi ini tentu membuatmu tidak nyaman.
Cuaca yang panas ini mungkin bisa diatasi dengan mengandalkan angin yang masuk ke rumah, penggunaan kipas angin atau AC. Namun untuk rumah yang tidak menggunakan alat pendingin ruangan tidak menyelesaikan masalah. Sebagai gantinya, kamu bisa mencoba menggunakan aluminium foil.

Aluminium foil bisa lebih efektif menghalau panas masuk ke dalam rumah jika dipasang di jendela. Hal ini dikarenakan permukaan aluminium foil dapat memantulkan sinar matahari dan panas dari luar.

Mengutip situs The Federal Emergency Management Agency (FEMA) yang berdomisili di Amerika Serikat aluminium foil efektif menghalau panas matahari dan pemasangannya dapat dilakukan sendiri tanpa tenaga ahli.

“Kamu dapat membuat rumah tetap sejuk dengan menutupnya jendela Anda dengan penutup seperti reflektor jendela yakni karton berlapis aluminium foil untuk memantulkan panas kembali ke luar,” tulis FEMA.

Anggota Kelompok Penelitian Bangunan dan Sistem Perkotaan di Laboratorium Nasional di Oak Ridge Mahabir Bhandari, juga mengungkapkan karton yang sisi terluarnya dilapisi aluminium foil efektif mendinginkan rumah dalam situasi darurat. Cara ini dapat lebih efektif jika aluminium foil dipasang di luar dan tidak terhalang kaca jendela.

Namun perlu diketahui aluminium yang menerima panas matahari langsung akan mengalami konduksi dan bisa berdampak pada kaca yang ikut menjadi panas, maka dari itu di tengah keduanya perlu ada karton yang menghalau perpindahan panas tersebut.

Apakah kaca kurang efektif menghalau panas dibandingkan aluminium foil? Menurut Mahabir Bhandari kaca dapat menyerap sekaligus memantulkannya sehingga tetap dapat membuat dalam rumah panas saat cuaca panas.

Selain aluminium foil, dia juga menyarankan penggunaan kaca film yang ditempelkan pada kaca jendela. Jika menggunakan kaca film yang membuat pandangan kaca lebih gelap, kamu boleh membuka jendela agar sirkulasi udara di dalam rumah tetap baik.

sumber:  https://www.detik.com/properti/tips-dan-panduan/d-7231656/pasang-alumunium-foil-di-jendela-bikin-rumah-adem-begini-caranya.